Pentingnya Berpartisipasi Dalam Komunitas Blogger

Pentingnya Berpartisipasi Dalam Komunitas Blogger

Pentingnya Berpartisipasi Dalam Komunitas Blogger 

Sebagai seorang blogger adalah suatu kewajiban bagi anda untuk bergabung dengan komunitas blogger, sangat banyak komunitas blogger yang ada, baik itu dalam bentuk Grup ataupun Forum, oleh karena itu bergabunglah dengan komunitas blogger yang sesuai dengan Niche atau Topik blog anda, misalnya blog anda membahas mengenai semua hal tentang Blogging, maka anda bisa masuk komunitas blogger nasional seperti “Komunitas Blogger Indonesia” untuk negara indonesia, atau jika niche blog anda lebih spesifik membahas mengenai Tutorial Blogger maka anda bisa bergabung kedalam “Komunitas Blogger Pemula”. 

Anda bisa bergabung kedalam beberapa komunitas blogger untuk memperbanyak relasi anda, yang harus anda ingat bahwa semakin banyak blogger yang anda kenal maka akan semakin cepat anda menguasai dunia blogging, apalagi jika anda bisa berteman dengan blogger yang sudah berpengalaman dalam hal tersebut.

Setelah anda tergabung didalam sebuah komunitas blogger usahakanlah untuk aktif meskipun anda adalah seorang pemula sekalipun, jangan malu untuk bertanya atau berbagi pengalaman anda tentang menjadi seorang blogger, semakin anda dikenal didalam komunitas tersebut maka itu akan semakin baik dampaknya untuk blog anda dimasa mendatang.

Anda juga bisa membagikan artikel yang baru anda psoting ke Grup komunitas blogger yang anda tergabung didalamnya, dengan membagikan artikel dengan topik yang sesuai dengan topik komunitas tersebut maka kemungkinan artikel yang anda bagikan akan dibaca oleh anggota komunitas tersebut, hal ini tentu akan meningkatkan trafik blog anda.

Seiring berjalannya waktu dengan bergabung didalam komunitas blogger maka pengetahuan anda tentang dunia blogging akan meningkat dengan sendirinya, bahkan tanpa anda sadari anda telah menjadi seorang blogger yang terkenal karena sering berpartisipasi didalam komunitas dan sering membagikan artikel yang bermanfaat bagi anggota komunitas tersebut. Itulah Pentingnya Berpartisipasi Dalam Komunitas Blogger.

Mulai saat ini jadilah blogger yang aktif dan kreatif, utamakanlah kualitas bukannya kuantitas, karena jika anda menjadi seorang blogger yang berkualitas baik dan membagikan informasi yang berguna bagi orang lain, maka percayalah suatu saat kebaikan tersebut akan kembali kepada diri anda sendiri, Sukses untuk kita semua.
Pentingnya Berpartisipasi Dalam Komunitas Blogger
Rekomendasi Komunitas Blogger :
1. BloggerAtoZ.com – Membahas Tentang Blog dari A Sampai Z
2. Komunitas Blogger Indonesia (KBI) Satu (Grup Facebook)
3. Komunitas Blogger Indonesia (KBI) Dua (Grup Facebook)
4. Komunitas Blogger Indonesia (KBI) Tiga (Grup Facebook)
5. Komunitas Blogger Indonesia (KBI) Empat (Grup Facebook)

Terima kasih telah membaca artikel ini, semoga informasi yang kami bagikan bermanfaat untuk kita semua, silakan tinggalkan komentar, pertanyaan, kritik dan saran untuk kami di kotak komentar.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.